Pemimpin Indonesia

4 11 2008

Tahun ini merupakan musim pencoblosan atau sering kita sebut dengan pemilu. Banyak kandidat yang saling berkompetisi. Namun, dalam benak saya timbul pertanyaan ” Apakah ada yang cocok ?”

Pertanyaan ini timbul karena saya mengamati sejak lama tentang para pemimpin yang ada di Indonesia ini. Dari pengamatan saya, saya menemukan hal-hal yang aneh dari kepemimpinan mereka yang membuat para pemimpin itu sendiri tidak dipercaya oleh rakyatnya. Menurut saya seorang pemimpin itu mempunyai tanggung jawab dan kekuasaan yang besar pula( sampai-sampai guru saya menyebutkan bahwa menjadi seorang pemimpin itu sama dengan duduk di Kursi Neraka ). Sehingga hal ini bisa dimanfaatkan oleh pemimpin-pemimpin yang tak betanggung jawab. Seperti korupsi yang hampir menjadi kebiasaan bagi pemimpin di negara tercinta ini.

Bukan pemimpin yang pintar, yang cerdas, yang kaya, ataupun yang bemotivasi untuk memajukan memajukan bangsa yang pantas menjadi Pemimpin Indonesia saat ini. Tapi pemimpin yang jujur dan amanah yang dibutuhkan negara kita ini.

Dan semoga Indonesia memiliki pemimpin yang jujur dan amanah. Amin………….





Ikut Lomba Desain Grafis

20 09 2008

Ikut Lomba Desain Grafis se-Malang merupakan salah satu impian saya yang terwujud. Lomba yang diadakan di SMK Cendika Bangsa ini saya ikuti bersama 2 teman saya. Dan ” Alhamdulillah ” saya menjadi juara satu lomba yang baru pertama saya ikuti ini. Dalam lomba ini, saya sedikit merasa minder dikarenakan bayaknya peserta yang ikut dengan karya-karya yang sangat mengagumkan. Tapi saya tetap optimis bahwa karya saya yang terbaik. Dan saya mendapat pelajaran bahwa saya tidak boleh pesimis terhadap karya saya, dan optimis bahwa karya yang saya buat merupakan karya terbaik.